Showing posts with label wortel. Show all posts
Showing posts with label wortel. Show all posts

Tuesday, 5 August 2014

Manfaat Wortel bagi Kesehatan


Wortel merupakan salah satu jenis sayuran yang telah banyak dikonsumsi oleh masyarakat baik di Indonesia maupun di dunia. Sayuran yang dikenal sebagai makanan favorit dari tokoh kartun Bugs Bunny ini dapat dikonsumsi dalam bentuk makanan atau minuman yang berbeda seperti acar, jus, tumis, dan masih banyak lagi. Mengonsumsi wortel tentu saja sangat bermanfaat bagi kesehatan mengingat wortel merupakan sayuran dengan kandungan nutrisi yang cukup kaya seperti vitamin A, vitamin B, vitamin E, vitamin K, potasium, dan lain-lain. Nutrisi yang terkandung dalam wortel tersebut sangat dibutuhkan oleh tubuh tentu dengan kombinasi berimbang dengan nutrisi yang terkandung dari jenis bahan makanan lain seperti karbohidrat, protein, dan serat. Berikut beberapa manfaat mengkonsumsi wortel bagi tubuh kita.
§  Wortel baik untuk kesehatan mata
Manfaat wortel yang satu ini mungkin adalah yang paling populer di seluruh dunia. Seperti yang telah kita ketahui, wortel kaya akan vitamin A yang sangat baik untuk kesehatan mata. Dengan mengkonsumsi wortel, kebutuhan vitamin A akan dapat terpenuhi.
§  Wortel baik untuk kesehatan kulit
Bagi anda para wanita, perlu anda ketahui bahwa wortel adalah salah satu sayuran yang baik untuk kesehatan kulit anda. Kandungan vitamin E dalam wortel merupakan zat yang dapat membantu anda dalam menjaga keremajaan kulit. Hasilnya, anda dapat mencegah munculnya tanda-tanda penuaan kulit seperti kerutan maupun flek hitam.
§  Wortel baik untuk jantung
Beberapa studi atau penelitian telah membuktikan bahwa wortel baik untuk menjaga kesehatan jantung. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Wolfson G di Laboratorium di Edinburgh mengungkapkan bahwa konsumsi wortel sebanyak 7 ons sehari selama beberapa minggu mampu menurunkan kadar kolesterol sebesar 11 persen. Seperti kita ketahui, kolesterol merupakan salah satu penyebab utama penyakit jantung.
§  Wortel dapat mencegah penyakit diabetes
Karotenid yang terkandung dalam wortel ternyata mampu mengendalikan kadar gula dalam darah. Zat ini dapat mempengaruhi resistensi insulin dalam darah dan menyebabkan kadar gula menjadi rendah. Dengan demikian, resiko diabetes dapat dihindari.

§  Wortel dapat mengurangi resiko kemandulan
Hal ini tentu saja merupakan kabar baik bagi pasangan suami istri. Selain baik untuk kulit, vitamin E yang terkandung dalam wortel juga dapat meminimalisir resiko kemandulan. Jika keluarga anda memiliki riwayat permasalahan yang menuju ke arah kemandulan (susah memiliki anak misalnya), mengkonsumsi wortel dengan teratur dapat membantu anda dalam mengurangi resiko kemandulan.
§  Wortel dapat menangkal radikal bebas
Salah satu penyebab penyakit kangker adalah radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh. Radikal bebas ini dapat ditangkal oleh wortel mengingat sayuran ini memiliki kandungan beta karoten yang telah terbukti mampu menangkal masuknya radikal bebas. Hal ini telah dibuktikan oleh beberapa penelitian yang dilakukan oleh para ahli.
Nah, dari sekian banyak manfaat yang dapat kita peroleh dengan mongonsumsi wortel, tidak ada lagi alasan bagi kita untuk enggan mengonsumsi wortel. Jadi, jika anda termasuk salah satu orang yang kurang suka mengkonsumsi sayuran jenis ini, setidaknya anda perlu membiasakan diri mengonsumsinya beberapa kali dalam seminggu. Banyak variasi makanan dan minuman yang dapat anda coba agar anda menyukai sayuran ini. Ingat, kandungan vitamin dalam wortel merupakan salah satu yang terbaik untuk anda sehingga anda dapat menjadi individu yang sehat dan jauh dari berbagai penyakit. Manfaatkan semua kebaikan yang disediakan oleh alam untuk kebaikan kita dan orang-orang sekitar. Namun, meski wortel sangat baik untuk kesehatan, mengonsumsinya terlalu banyak akan menyebabkan munculnya kulit tubuh Anda berwarna kekuningan. Terlalu banyak beta-karoten (kandungan utama wortel) di dalam tubuh justru malah akan merusak kesehatan Anda, yaitu terblokirnya proses metabolisme vitamin di dalam tubuh Anda. Hal tersebut akan menyebabkan vitamin yang anda konsumsi tidak lagi bermanfaat bagi tubuh Anda (seperti yang dikutip oleh Huffingpost). Jadi tetap selalu perhatikan dosis ya.

Sumber / Source : http://infomanfaat.com/886/manfaat-wortel-bagi-kesehatan/sayuran

Tuesday, 22 July 2014

Mengapa Minyak Zaitun Turunkan Tekanan Darah?

Rahasia diet Mediterania mungkin terletak pada seladanya. Lemak tak jenuh, misalnya seperti pada minyak zaitun, ditambah dengan daun hijau dan sayuran lain ciptakan sejenis asam lemak yang bisa rendahkan tekanan darah.
Hasil penelitian tentang sejenis asam lemak yang diperoleh para peneliti tersebut disampaikan Senin (20/05). Asam lemak nitro itu terbentuk jika orang memakan misalnya bayam, seledri dan wortel. Ini adalah bahan pangan yang mengandung nitrat dan nitrit dalam jumlah besar. Demikian halnya dengan alpukat, kacang-kacangan dan minyak zaitun yang mengandung lemak yang sehat.
Asam lemak mengandung nitro kini ditemukan mengandung enzim, yang dikenal sebagai "soluble epoxide hydrolase" (sEH) yang bisa mengatur tekanan darah. Demikian dikatakan peneliti dalam jurnal Proceedings of the National Academy of Sciences. Studi atas minyak zaitun itu dilaksakanan atas tikus di laboratorium, dan dibiayai British Heart Foundation.
"Penemuan dari studi kami bisa menjelaskan mengapa penelitian terdahulu menunjukkan, diet Mediterania yang dilengkapi dengan minyak zaitun atau kacang-kacangan bisa mengurangi gangguan pada jantung, misalnya stroke, serangan jantung dan gangguan pada fungsi jantung," kata Philip Eaton, profesor bidang biokomia jantung pada King's College, di London.
Banyak ahli yang sependapat, bahwa diet Mediterania, yang mencakup banyak sayuran, ikan, padi-padian, anggur merah dan kacang-kacangan serta minyak bermanfaat sangat baik pada kesehatan. Namun sebelumnya tidak ada kepastian, bagaimana dan mengapa diet itu baik.
Sebagian orang berpendapat, anggur merah adalah pendorong utama di balik kemampuan warga Eropa untuk menjaga kesehatan lebih baik dari warga AS, padahal makan keju berkadar lemak tinggi dan daging. Tetapi hasil penelitian yang dipublikasikan pekan lalu menunjukkan, bahwa elemen antioksidan pada anggur merah, yaitu resveratrol, tidak membuat warga Italia bisa hidup panjang, juga mencegah kanker atau penyakit jantung.
Source : http://www.dw.de/mengapa-minyak-zaitun-turunkan-tekanan-darah/a-17647524