Showing posts with label kolestrol. Show all posts
Showing posts with label kolestrol. Show all posts

Wednesday, 20 August 2014

Daun Kelor untuk Menghilangkan Nyeri dan Letih

Kelor merupakan salah satu tumbuhan yang paling akrab dengan kita. Tanaman bernama latin Moringa Oleifera ini memang mudah tumbuh sehingga tak jarang para ibu menanamnya di halaman rumah. Tumbuhan dengan daun berukuran kecil ini bisa mencapai ketinggian 6 sampai 11 meter. Kabarnya semua bagian kelor ini bisa diolah dan memiliki khasiat bagi kesehatan. Mulai dari batang, biji, daun, bahkan akar. Semuanya memiliki manfaat yang beragam. Tapi tahukah Anda bahwa bagian yang paling banyak memiliki manfaat dari kelor adalah daun? Berikut kegunaan daun kelor untuk manusia.

Manfaat Daun Kelor

Pendamping Makanan Yang Nikmat
Tentu semua orang mengetahui bahwa daun kelor bisa diolah menjadi menu sayuran pendamping makanan pokok kita. Bahkan ini merupakan kegunaan utama daun kelor. Di Indonesia khususnya, daun kelor biasanya diolah menjadi sayur bening maupun sayur bobor. Di daerah tertentu seperti Manado dan Palopo Sulawesi Selatan, daun kelor bisa diolah menjadi pelengkap jenis kuliner bubur. Rasanya tak hanya nikmat tapi juga menyehatkan.

Si Nikmat Yang Sehat
Selain berguna sebagai sayur pendamping lauk, daun kelor ternyata memiliki beragam khasiat bagi kesehatan. Kabarnya kandungan gizi yang ada dalam daun kelor tidak main-main. Bahkan beberapa ilmuan menjulukinya “Pohon Ajaib”. Dengan menyantap daun kelor secara teratur, akan membantu memenuhi kebutuhan vitamin serta mineral yang dibutuhkan tubuh. Selain itu, daun kelor juga mengandung asam amino esensial yang cukup lengkap. Tak berhenti sampai di situ, ternyata daun kelor juga mengandung kalsium yang cukup tinggi.

Kaya Vitamin A dan C
Jika selama ini Anda beranggapan bahwa vitamin A paling banyak di sayuran wortel dan kandungan Vitamin C paling tinggi ada di buah jeruk, maka siap-siaplah terkejut. Sebab penelitian terbaru mengungkap fakta bahwa justru kelor lah yang juara dalam hal jumlah kandungan vitamin A dan C. Vitamin A bermanfaat bagi kesehatan mata sedangkan vitamin C sangat baik untuk memelihara kondisi tubuh. Dengan mengkonsumsi daun kelor, kebutuhan tubuh akan vitamin A dan C terpenuhi. Poin tambahannya adalah bahwa kelor jauh lebih murah dan mudah didapatkan daripada wortel dan jeruk. Tidak heran jika di Afrika, salah satu kegunaan daun kelor adalah untuk memerangi gizi buruk. Biaya murah dan mudah didapatkan!

Lawan Penyakit Dengan Kelor
Berdasarkan riset ilmiah, daun kelor memiliki kandungan gizi yang lengkap. Mulai dari kalsium, mineral, asam amino dan tentu vitamin. Hal ini menjadikan kelor sangat baik untuk mencegah bahkan melawan penyakit tertentu. Daun kelor bisa berfungsi sebagai anti inflamasi sebab kandungan kalsium serta fosfornya cukup tinggi. Manfaat lain dari kelor adalah mengatasi rasa nyeri serta letih. Kandungan senyawa bernama pterigospermin yang ada dalam daun kelor mampu merangsang kulit dan menghangatkannya. Tidak heran jika leluhur kita dahulu kala mengobati memar atau nyeri dengan cara melumat daun kelor yang kemudian dibalurkan pada titik nyeri. Kelor bisa mengurangi rasa sakit karena ia juga bersifat analgetik.
Kegunaan daun kelor lainnya adalah menurunkan kolesterol yang merupakan biang penyakit. Berdasarkan riset, daun kelor memiliki senyawa tertentu yang dapat mereduksi kandungan lemak dalam darah. Hal ini sama seperti yang kita jumpai dalam obat atenolol.

Teh dan Kapsul Daun Kelor
Beragam kegunaan daun kelor serta informasi nutrisi yang kaya di dalamnya membuat banyak orang mulai melirik daun kelor. Dalam dunia kesehatan, kini mulai dikenal adanya teh herbal yang dibuat dari  campuran daun kelor dan daun teh. Tak hanya berupa teh, khasiat daun kelor kini bisa didapatkan dengan mengkonsumsi kapsul yang berisi ekstrak daun kelor. Produk ini bisa Anda dapati di toko-toko tertentu. Bagi Anda yang menyukai hal praktis, kapsul tersebut tentu menjadi pilihan yang cerdas.

Sumber / Source : http://perlutahu.org/kegunaan-daun-kelor/

Saturday, 16 August 2014

Kikis Kolesterol Jahat Dengan Daun Jati Belanda

Daun merupakan bagian dari tanaman yang kerap kali dimanfaatkan sebagai ramuan ataupun obat herbal. Salah satunya yaitu daun jati belanda. Mungkin sedikit terdengar agak asing bila dibandingkan tanaman herbal lain yang telah lama dikenal seperti daun sirih atau jahe, namun beragam manfaat yang dimiliki oleh tanaman yang satu ini tidak kalah dengan beberapa tanaman herbal tersebut. Dalam artikel ini, kami akan mencoba untuk menjelaskan tentang manfaat daun jatu belanda terutama untuk mengikis kolesterol jahat dalam tubuh.
daun jati belanda
Sejak berpuluh tahun yang lalu, nenek moyang kita di Indonesia khususnya yang tinggal di Pulau Jawa sudah lama mengenal serta menggunakan air rebusan dari daun jati belanda untuk dijadikan bahan baku jamu penurun berat badan dan pelangsing tubuh, atau yang dalam bahasa Jawa sering disebut dengan Galian Singset. Banyak studi yang sudah membuktikan bahwa daun jati belanda secara alami berkhasiat mampu menyusutkan berat badan bagi mereka yang ingin langsing. Akhir-akhir ini, daun jati ini diyakini mempunyai manfaat yang lebih daripada itu saja, yaitu memiliki potensi guna dikembangkan menjadi bahan herbal pengontrol kolesterol dalam darah.

Menaikkan Kadar HDL Dalam DarahBerdasarkan penelitian yang pernah dilakukan, penggunaan ekstrak dari daun jati belanda mampu memberikan pengaruh signifikan terhadap kadar lipid darah yaitu LDL, TPC, Trigliserida, serta HDL. Kadar LDL, TPC serta trigliserida pada subjek yang tidak mengkonsumsi daun jati belanda terlihat lebih tinggi bila dibandingkan dengan yang mengkonsumsi herbal ini.
Penggunaan dari ekstrak daun jati ini juga memberikan dampak secara signifikan kepada peningkatan kadar HDL. HDL ini bisa menurunkan kadar kolesterol di dalam sel tubuh kita dengan cara mengambil kelebihan kolesterol dari seluruh jaringan untuk lalu diproses lebih lanjut di dalam hati kemudian dikeluarkan bersama dengan cairan empedu. HDL ini mempunyai efek yang protektif kepada pembuluh darah di jantung kita.
Lebih jauh lagi, dari hasil penelitian tersebut bisa disimpulkan bahwa manfaat daun jati belanda ini memang terbukti sanggup menurunkan kadar lipid di dalam darah. Hal ini berarti bahan herbal tersebut dapat dijadikan sebagai obat herbal alternatif anti hyperlipidemia. Fakta tersebut dalam beberapa tahun belakangan ini direspon positif oleh para pengusaha jamu dengan cara mengembangkan produk dengan bahan baku daun jati ini. Tak mengherankan bila saat ini banyak beredar luas produk olahan fitofarmaka dengan bahan dasar herbal ini, seperti di dalam bentuk serbuk pada kapsul ataupun seduhan, seperti halnya teh. Produk herbal yang kaya akan kandungan daun jati ini yang sudah beredar luas di pasaran adalah PROLIPID yang diproduksi oleh PT Indofarma Tbk. Selain memiliki bahan baku daun jati belanda ini, produk ini juga kaya akan kandungan bahan herbal lainnya seperti daun kemuning serta daun tempuyung.

Sumber / Source : http://perlutahu.org/kikis-kolesterol-jahat-dengan-daun-jati-belanda/

Friday, 8 August 2014

Daun Ketumbar Kontrol gula darah dan kolesterol


WUJUDNYA boleh biasa saja, namun manfaat daun ketumbar ternyata sangatlah luar biasa. Manfaat sehat apa sajakah itu?
Selama ini, masyarakat kurang mengetahui bahwa ketumbar adalah ramuan yang berguna plus banyak unsur gizi dan penyembuhan di dalamnya. Kondisi ini bisa terjadi, karena ketumbar mengandung senyawa antibakteri dan merupakan sumber yang luar biasa akan kandungan mineral yang melawan penyakit dalam tubuh dan membantu Anda tetap fit.
 Untuk mengetahui lebih lanjut, apa saja manfaat dari daun ketumbar. Berikut ini ulasan menariknya seperti diungkap Magforwomen.

Mengobati gangguan kulit
Daun ketumbar dipenuhi dengan antijamur, antiseptik, kemampuan detoksifikasi dan sifat disinfektan yang mengobati gangguan kulit dan menyembuhkan keluhan itu sepenuhnya. Jadi jika Anda menderita gatal-gatal atau bentol, minumlah segelas jus daun ketumbar. Anda akan mendapat hasil kesehatan yang instan

Meningkatkan kesehatan pencernaan
Lantaran memiliki minyak esensial dan aroma yang kaya dalam daun ketumbar, Anda tak akan mengalami gangguan untuk jenis pencernaan. Pasalnya, daun ketumbar bertindak sebagai hidangan pembuka yang menakjubkan dan membantu  mensekresi enzim dan cairan pencernaan dalam perut. Kondisi ini pada gilirannya merangsang sistem pencernaan dan membuat Anda tetap sehat.

Kontrol gula darah dan kolesterol
Daun ketumbar segar mengandung jumlah yang baik vitamin C yang cukup efektif dalam mengencangkan menurunkan kadar kolesterol dalam darah Anda. Selain itu, daun erdaun hijaun ini bisa mencegah pembentukan kolesterol dalam lapisan arteri dan vena, sehingga mengurangi risiko penyakit jantung terkait juga. Telah terbukti bahwa ketumbar sangat membantu dalam mengurangi kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL) dalam tubuh Anda. Penelitian telah menunjukkan bahwa ketumbar sangat bermanfaat untuk pasien diabetes, karena merangsang sekresi insulin, sehingga menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.

Melawan salmonella
Daun ketumbar memiliki kemampuan alami untuk melawan salmonella, yang dikenal sebagai penyakit yang menular melalui makanan (yang bisa berakibat fatal juga). Para agen anti-bakteri dan senyawadodecenal dalam daun ketumbar merupakan faktor utama yang melawan serangan penyakit ini.

Membersihkan bisul
 Minyak penting dari daun ketumbar diisi dengan komponen bernama citronelol, yang bekerja sebagai antiseptik tinggi. Selain itu, daun ketumbar juga memiliki minyak esensial lain yang menaklukkan memburuknya luka dan bisul di mulut Anda. Jadi jika Anda memiliki bisul tak tertahankan di mulut Anda, cobalah menempelkan segenggam daun ketumbar.

Sumber / Source : http://health.okezone.com/read/2013/08/23/484/854661/1001-manfaat-daun-ketumbar-untuk-kesehatan

Friday, 25 July 2014

Manfaat Ketumbar untuk Kesehatan

Ketumbar biasanya digunakan oleh para ibu sebagai bumbu dalam masakan mereka sehari-hari. Dan ternyata, hampir seluruh daerah di dunia menggunakan bumbu yang satu ini dalam masakan. Namun, lepas dari itu, ketumbar yang memiliki nama latin Coriandrum sativum L ini juga memiliki manfaat yang lain disamping sebagai bumbu masakan. Manfaat ketumbar juga bisa dirasakan oleh kesehatan manusia. Hal tersebut tidak lain disebabkan oleh kandungan berbagai senyawa di dalam ketumbar. Ketumbar mengandung 11 komponen minyak esensial, 6 tipe senyawa asam (termasuk asam askorbat atau vitamin C), berbagai mineral dan juga vitamin, yang masing-masing memiliki kontribusi tersendiri dalam meningkatkan kualitas kesehatan manusia. Lalu, apa saja manfaat ketumbar untuk kesehatan? Ini dia daftarnya:
  • Menurunkan kadar kolesterol yang tinggi
    Berbagai senyawa asam yang terkandung dalam ketumbar, yaitu asam linoleat, asam oleat, asam palmitat, asam stearat dan asam askorbat diketahui efektif dalam menurunkan kadar kolesterol di dalam darah. Selain itu, senyawa-senyawa tersebut juga diketahui mampu mengurangi deposit kolesterol dalam dinding pembuluh darah arteri dan vena.
  • Mengatasi Anemia
    Kandungan zat besi dalam ketumbar dapat membantu dalam mengatasi anemia.
  • Membantu sistem pencernaan
Kandungan minyak esensial yang bervariasi dalam ketumbar dapat membantu dalam sekresi enzim dan cairan pencernaan di dalam perut. Selain itu, juga dapat merangsang proses pencernaan dengan meningkatkan gerakan peristaltic di saluran pencernaan. Minyak esensial di dalam ketumbar juga membantu dalam mengatasi anoreksia.

  • Mengatasi bengkak
Kandungan cineole, yang merupakan salah satu dari 11 komponen minyak esensial, dan asam linoleat yang terdapat dalam ketumbar memiliki khasiat antirematik dan anti-artritis, kedua khasiat tersebut adalah alasan bahwa ketumbar dapat digunakan untuk mengatasi bengkak akibat rematik dan arthritis.

  • Mengatasi Diare

Komponen borneol dan linalool dalam ketumbar membantu proses pencernaan serta meningkatkan fungsi hati dan proses pengikatan massa feses pada usus, hal tersebut membantu dalam mengatasi diare. Selain melalui mekanisme tersebut, komponen di dalam ketumbar seperti cineol, borneol, limonene, alpha-pinene dan beta-phelandrene memiliki aktivitas antibakteri sehingga berkhasiat dalam mengatasi diare ayang disebabkan oleh bakteri


  • Kelainan menstruasi
    Ketumbar secara alami dapat menstimulasi dan membantu keteraturan sekresi hormon dari kelenjar endokrin, sehingga bermanfaat dalam menjaga keteraturan menstruasi serta mengurangi rasa sakit yang mungkin muncul.
    • Perawatan mata
      Kandungan antioksidan, vitamin A, vitamin C dan mineral seperti fosfor di dalam minyak esensial ketumbar berkhasiat dalam menjaga keremajaan mata, menjaga mata dari degenarasi maskular serta menenangkan mata dalam melawan stress akibat kelelahan melihat. Selain itu, kandungan antimikroba dalam ketumbar juga bermanfaat dalam membantu mengatasi konjungtivitis.
    • Mengatasi kelainan pada kulit
      Ketumbar juga berkhasiat dalam mengatasi eksim, kulit kering dan infeksi oleh jamur pada kulit.
    • Mengurangi kadar gula darah yang tinggi
      Efek stimulasi cumin, yang terkandung dalam ketumbar, pada kelenjar endokrin akan meningkatkan sekresi insulin dari pancreas. Hal tersebut tentunya akan membantu dalam mengubah gula menjadi glikogen hingga akhirnya kadar gula darah yang tinggi bisa turun ke level normal. Kashia itu sangat bermanfaat bagi para penderita diabetes.
    • Manfaat Ketumbar yang lain: untuk mengatasi inflamasi atau peradangan, spasm, ekspektoran, melindungi hati, antikarsinogenik, antikonvulsan, antihistamin dan hipnotik. Selain itu, ketumbar juga dipercaya dapat bertindak sebagai afrodisiaka alami jika dikombinasikan dengan tanaman herba lainnya.
Sumber / Source : http://infomanfaat.com/660/manfaat-ketumbar-untuk-kesehatan-manusia/bumbu-dapur